
Selain mencari dukungan, putra sulung Presiden Joko Widodo itu pun mengharap doa restu untuk pencalonan dirinya.
Setelah sebelumnya blusukan ke Pasar Gading, Pasar Kadipiro, dan Pasar Gede hingga menemui Pengasuh Ponpes Al-Quraniy Azzayadiy di Solo, KH Abdul Karim Ahmad (Gus Karim), Gibran pun tak luput menemui pengusaha asal Solo, Baningsih Tedjokartono secara tertutup selama sekira satu jam di kediamannya, di Kampung Badran, Manahan, Banjarsari, Solo, pada Rabu (11/12/2019).
“Hanya silaturahmi saja sama senior saya di Solo. Kemarin juga menemui tokoh masyarakat di Solo dan pedagang pasar,” kata Gibran kepada wartawan. Gibran menambahkan, jika dalam pertemuan itu juga membicarakan pandangannya terkait Kota Solo.
Senada dengan Gibran, mantan ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Solo itu pun mengatakan jika kunjungan Gibran tersebut sekedar bersilaturahmi sekaligus mengutarakan keinginannya untuk maju ke Pilwakot Solo melalui DPD PDIP Jateng.
“Ya minta doa agar keinginanya mendaftar di DPD PDIP Solo diberikan kelancaran. Saya doakan saja, semoga lancar dan keinginan Gibran bisa terpenuhi. Saya juga berikan dukungan,” jelas Baningsih Tedjokartono.